J A S A P E M B U A T A N W E B S O L O

Perlukah Pebisnis Online Punya Kartu Kredit?

Perlukah Pebisnis Online Punya Kartu Kredit?

Di jaman yang serba canggih ini, apalagi dengan adanya berbagai inovasi bisnis baru di internet, anda wajib punya kartu kredit. Saya tidak berbicara kepada anda sebagai seorang konsumen yang bisa belanjakan kartu kredit anda kesana kemari. Namun, sebagai pebisnis yang ingin keleluasaan dalam berbisnis.

Dengan memiliki kartu kredit, peluang anda untuk bersepak terjang di dunia bisnis internet akan jadi leluasa. Bukan sekedar VCC, tapi kartu kredit betulan yang bisa anda pegang kartu plastiknya.

Apakah belanja dengan kartu kredit aman? Saya jawab, 100% aman. Anda tidak perlu khawatir. Saya sudah berkali-kali belanja secara online, di web manapun ClickBank, Amazon, Google, Facebook, Ebay, dll… semua aman terkendali. Yang penting merchant anda jelas asal-usulnya. Tidak perlu jadi paranoid soal kartu kredit.

Nah, jika anda berniat membuat kartu kredit, saya punya dua saran.

1. Cara mudah agar pengajuan kartu kredit 95% diterima.

Sebenarnya, selama anda punya penghasilan 3 juta ke atas, aplikasi kartu kredit anda banyak diterimanya. Anda tidak perlu khawatir bakal ditolak, karena sebenarnya bank juga ingin menaikkan omset ngasih hutangnya.

2. Jika anda ingin yang 100% diterima, gunakan cara ini!

Saya menggunakan cara ini saat awal saya mengajukan kartu kredit tahun 2001 dulu.Yaitu kartu kredit dengan jaminan tabungan.

Untuk memastikan, beberapa hari yang lalu saya telepon ke Halo BCA, bagian kartu kredit untuk mengecek apakah program ini masih berlaku atau tidak. Saya tanyakan apakah BCA menerima pengajuan kartu kredit dengan jaminan tabungan. Dari situ, mereka menjawab ‘ya, masih membuka’ program ini. Kemudian saya dijelaskan langkah-langkahnya. Semoga saja BCA di dekat tempat anda juga sama.

BCA menawarkan pembukaan kartu kredit tanpa survey dan tanpa wawancara. Sistemnya adalah anda menjadikan minimal Rp.3.000.000 uang anda di tabungan sebagai jaminan untuk limit kartu kredit anda. Maka anda akan segera memiliki kartu kredit BCA. Uang anda tidak hilang, hanya ditahan oleh bank untuk menjamin bahwa anda sanggup membayar hutang nanti.

Lakukan langkah berikut:

Hal pertama yang harus anda lakukan adalah memiliki akun tabungan di bank BCA. Bukan hanya sekedar memiliki akun, namun saldo anda setidaknya harus diatas Rp. 3.000.000,- (karena nominal minimal jaminan adalah 3 juta). Uang tersebut sebagai jaminan untuk BCA, sehingga anda tidak bisa melakukan penarikan dari akun anda tersebut.

Setelah itu, anda hanya perlu menyiapkan foto copy identitas (KTP / SIM). Jika di pembuatan kartu kredit konvensional, anda mesti menyiapkan slip gaji atau surat keterangan penghasilan, namun untuk prosedur pembuatan kartu kredit dengan agunan, anda tidak perlu melakukannya.

jasa-pembuatan-website-solo-desain-kartu kreditPergilah ke kantor BCA dimana anda membuka rekening tabungan anda dan temui customer service dan sampaikan maksud anda. Customer service akan mengecek tabungan anda apakah saldo anda mencukupi untuk membuat kartu kredit dengan jaminan.

Jika anda memenuhi syarat, maka anda hanya perlu mengisi formulir dan dokumen permohonan kartu kredit serta menyerahkan foto copy identitas anda. Biasanya, anda akan diminta menunggu maksimal 14 hari untuk konfirmasi pendaftaran anda.

Jika pihak BCA telah melakukan konfirmasi pendaftaran, butuh maksimal 10 hari untuk proses persetujuan. Jika disetujui, anda akan mendapatkan 2 kartu kredit. BCA Card yang kita bisa gunakan untuk penarikan tunai (cash Advance) dan yang kedua BCA VISA untuk melakukan pembayaran transaksi pembelian online atau offline di seluruh dunia.

Saya kurang tahu apakah bank lain ada yang memberikan fasilitas macam ini. Tapi saya dengar BNI, Mandiri dan CIMB Niaga juga menawarkan solusi ini. Silakan anda cek di bank anda, pastikan anda sampaikan “aplikasi kartu kredit dengan jaminan tabungan”. Nanti anda akan dapat solusinya.

Kartu kredit inilah yang saya pakai sampai saat ini untuk berbagai keperluan bisnis online. Bahkan, kini saya punya empat kartu kredit yang ditawari oleh pihak bank lain tempat saya menabung… tanpa jaminan.

Selamat mencoba.

 

Layanan Solo Desain :

Jasa Toko Online Jasa Web DesainJasa Optimasi Website Jasa Media Social Marketing Jasa Internet Marketing – Jasa Optimasi Toko OnlineKursus Web Desain Kursus Toko Online Kursus Socialmedia MarketingJasa Toko Online Murah Jasa Desain Web SoloJasa desain GrafisJasa SEOJasa Pembuatan Web PemerintahJasa Pembuatan Web SekolahJasa Pembuatan Web PerusahaanJasa Optimasi Social Media

Related Post